Bulan Ramadan menjadi momen istimewa bagi umat Muslim di seluruh dunia, termasuk para pemain sepak bola yang berlaga di Premier League.
Liga Inggris dikenal sebagai salah satu kompetisi paling bergengsi yang diisi oleh pemain-pemain dari berbagai latar belakang budaya dan agama.
Di antara mereka, banyak pemain Muslim yang tetap menjalankan ibadah puasa meskipun harus berkompetisi di level tertinggi.
Berikut daftar pemain Muslim yang saat ini bermain di Liga Inggris, serta kontribusi mereka di klub masing-masing.
Daftar Pemain Muslim di Premier League 2024/2025
Berikut daftar pemain Muslim yang berkompetisi di Premier League musim ini:
Arsenal
- Thomas Partey (Ghana)
Aston Villa
- Boubacar Kamara (Prancis)
- Amadou Onana (Belgia)
Bournemouth
- Dango Ouattara (Burkina Faso)
- Hamed Traore (Pantai Gading – Dipinjamkan ke Auxerre)
Brentford
- Yoane Wissa (Kongo)
- Yunus Konak (Turki)
Brighton & Hove Albion
- Tariq Lamptey (Inggris/Ghana)
- Yasin Ayari (Swedia)
- Yankuba Minten (Gambia)
Chelsea
- Tosin Adarabioyo (Inggris)
- Wesley Fofana (Prancis)
Crystal Palace
- Chadi Riad (Maroko)
- Cheick Doucoure (Mali)
- Ismaila Sarr (Senegal)
Everton
- Abdoulaye Doucoure (Mali)
- Iliman Ndiaye (Senegal)
- Youssef Chermiti (Portugal)
- Idrissa Gueye (Senegal)
Fulham
- Issa Diop (Prancis)
- Adama Traore (Spanyol)
Ipswich Town
- Sam Morsy (Mesir)
- Arijanet Muric (Kosovo)
- Ali Al-Hamadi (Irak)
Leicester City
- Hamza Choudhury
- Bilal Khannouss (Maroko)
- Boubakary Soumare (Prancis)
- Abdul Fatawu (Ghana)
- Jordan Ayew (Ghana)
Liverpool
- Mohamed Salah (Mesir)
- Ibrahima Konate (Prancis)
Manchester City
- Omar Marmoush (Mesir)
- Abdukodir Khusanov (Uzbekistan)
Manchester United
- Amad Diallo (Pantai Gading)
- Noussair Mazraoui (Maroko)
Nottingham Forest
- Ibrahim Sangare (Pantai Gading)
Southampton
- Kamaldeen Sulemana (Ghana)
Tottenham Hotspur
- Yves Bissouma (Mali)
- Pape Matar Sarr (Senegal)
West Ham
- Jean-Clair Todibo (Prancis)
- Nayef Aguerd (Maroko – Dipinjamkan ke Real Sociedad)
- Mohammed Kudus (Ghana)
Wolverhampton Wanderers
- Rayan Ait Nouri (Aljazair)
- Boubacar Traore (Mali)
- Mario Lemina (Gabon)
Klub dengan Pemain Muslim Terbanyak
Pada musim 2024/2025, bisa disimpulkan babhwa klub dengan jumlah pemain Muslim terbanyak di Premier League adalah Leicester City dan Everton.
Leicester memiliki lima pemain Muslim, sementara Everton memiliki empat pemain. Ini menunjukkan bagaimana Islam semakin memiliki representasi kuat di kancah sepak bola Inggris.
Premier League terus menjadi salah satu liga yang paling inklusif bagi pemain dari berbagai latar belakang agama.
Para pemain Muslim di liga ini tidak hanya menunjukkan profesionalisme dalam sepak bola, tetapi juga mempertahankan nilai-nilai keagamaan mereka, termasuk menjalankan puasa di tengah jadwal pertandingan yang padat.
Kehadiran mereka memberikan inspirasi bagi banyak penggemar dan membuktikan bahwa sepak bola adalah olahraga yang dapat menyatukan berbagai budaya dan keyakinan.